Rutin digelar Setiap Tahun, Mushola Al Muttaqin Santuni Anak Yatim Piatu

Nusjek

Lampung Selatan – Dalam rangka mengisi bulan Muharrom, Mushola Al Muttaqin memberikan santunan kepada anak anak yatim piatu.

Kegiatan rutin setiap tahun ini berlangsung di Mushola Al Muttaqin Dzuriyah Bani Timin Dusun Damar Agung RT.001 Desa Sidodadi, Kecamatan Sidomulyo Lampung Selatan, Kamis 19 Agustus 2021 (10 muharom 2021).

Ust.Nurtaat syafi’i. S.Pd.I. Ketua Panitia pada kegiatan ini menyampaikan, bahwa untuk tahun 2021 ini sebanyak 29 anak yatim piatu yang disantuni.

Bacaan Lainnya
MWCNU Way Panji Bagikan Bantuan Paket Sembako

Dalam kesempatan itu juga disampaikan fadilah dan manfaat menyantuni anak yatim piatu. Diantaranya:

  1. Tidak mendustakan agama
  2. Sama dengan menyantuni anak manusia sedunia
  3. Setiap rambut anak yatim yang diusap mengangkat satu derajat disurga
  4. Diberi rizqi oleh Allah
  5. Diberi pertolongan oleh Allah
  6. Rumahnya diberkahi
  7. Diridhoi oleh Allah
  8. Dikumpulkan dengan nabi Muhammad SAW didalam surga, yaitu orang orang yang perduli dengan anak yatim
Bacaan Lainnya
Polres Lampung Selatan berikan Bantuan untuk Warga terdampak Banjir

“Dalam santunan tadi para donatur banyak yang meneteskan air mata, karena melihat wajah salah satu bayi yang masih berumur sekitar 3 bulan dan masih menyusu yang sudah ditinggal wafat ibunya. Mudah mudahan dengan santunan ini bisa sedikit membantu para anak yatim piatu”. Pungkas Ust. Nurtaat kepada lamsel.sriwijayatimes.id

(ED)

Pos terkait